Tuesday, July 26, 2016

Kata Kerja Perintah Dalam Bahasa Arab

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Alhamdulillah akhirnya admin kembali hadir di sini.... admin sedang berusaha melawan rasa malas admin untuk menulis di blog sederhana ini.. semoga bisa istiqomah.... amiin...

Setelah lama tak jumpa, admin akan mengajak teman-teman semua untuk menghilangkan rasa penasaran teman-teman semua tentang pembagian kata kerja dalam bahasa arab yang mana sebelumnya sudah kita bahas bersama di sini yaitu:



Kata kerja perintah



Pada kesempatan kali ini kita akan membahas bagian ketiga atau bagian terakhir yaitu kata kerja perintah atau dalam bahasa arab disebut  فِعْلُ الأَمْرِ

Penggunaan kata kerja perintah dalam bahasa arab sedikit berbeda dengan penggunaan kata kerja untuk waktu lampau dan kata kerja untuk pekerjaan yang sedang atau akan dilakukan, dan perbedaannya terletak pada kata ganti orang yang dapat dimasuki oleh kata kerja perintah ini, jika pada dua bagian kata kerja sebelumnya terdapat empat belas kata ganti orang yang dapat dimasuki oleh kata kerja tersebut maka, untuk kata kerja perintah hanya ada ada enam kata ganti orang yang bisa dimasuki oleh kata kerja ini yaitu seperti contoh di bawah ini:

kita masih akan menggunakan kata yang berbeda dengan sebelumnya yaitu "menulis" untuk menjelaskan fi'lul amri ini apabila bertemu dengan kata ganti orang 
 
 
Contoh كَتَبَ - يَكْتُبُ - اُكْتُبْ

artinya "menulis" dan fi'lul amrinya adalah
اُكْتُبْ 


أَنْتَ : اُكْتُبْ

  Tidak berubah



أَنْتُمَا : اُكْتُبَا

Harakat huruf terakhir berubah menjadi fathah dan ditambah alif setelah huruf terakhir

 

أَنْتُمْ : اُكْتُبُوْا

Harakat huruf terakhir berubah menjadi dhommah dan ditambah wawu sukun serta alif setelah huruf terakhir

 

أَنْتِ : اُكْتُبِيْ

Harakat huruf terakhir berubah menjadi kasroh dan ditambah ya' sukun setelah huruf terakhir

 

أَنْتُمَا : اُكْتُبَا

Harakat huruf terakhir berubah menjadi fathah dan ditambah alif setelah huruf terakhir

 

أَنْتُنَّ : اُكْتُبْنَ
Ditambah nun fathah setelah huruf terakhir
Demikianlah bab terakhir dari pembagian kata kerja dalam bahasa arab, apabila teman-teman lupa atau masih bingung dengan arti dari kata ganti orangnya bisa baca lagi di sini 
Jika ada masukan dari teman-teman pembaca semua....monggo ungkapan saja di kolom komentar di bawah ini ya..... penulis masih sangat membutuhkan masukan yang membangun....
Jangan lupa juga untuk memmbaca artikel lainnya di blog ini....
Syukron Katsiiron
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Gambar from Google 

Sunday, July 10, 2016

Kosa Kata Bahasa Arab Tentang Buah-Buahan

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Setelah sekian lama kita tidak belajar bersama, akhirnya kita bisa belajar bersama lagi tentang bahasa arab.

Pada pembahasan sebelumnya kita telah belajar tentang pembagian kata kerja bahasa arab yang terdiri dari kata kerja untuk waktu lampaupekerjaan yang sedang atau akan dilakukan dan kata kerja perintah yang Insya Allah akan dibahas juga di lain waktu.

Kali ini kita akan mengisi kekosongon kita dengan belajar bersama tentang kosa kata baru bahasa arab dengan tema buah-buahan.



Buah-buahan adalah salah satu sumber vitamin dan zat-zat yang penting bagi tubuh manusia, dan beryukurlah kita yang masih diberi kesempatan untuk bisa menikmati buah-buahan tersebut.

Oke langsung saja kita belajar bersama...........

فَاكِهَةٌ

Buah

 الفَوَاكِهُ
Buah-buahan

 تُفََّاحَةٌ
Apel

 بُرْتُقَالٌ
Jeruk

 عِنَبٌ
Anggur

 تَمْرٌ
Kurma

 مَوْزٌ
Pisang

 أَنَانَاسُ
Nanas

 مَنْجَا
Mangga





Demikianlah tadi sedikit dari kosa kata bahasa arab tentang buah-buahan nya, masih banyak sekali kosa kata lainnya tentang buah-buahan yang belum kami tulis di artikel ini... oleh karena itu kita harus terus belajar ya....

Jangan lupa baca juga artikel tentang sayuran dan kosa kata serta artikel lainnya di blog ini ya....

Jika ada yang mengganjal silahkan tinggalkan komentar yang membangun di blog ini...

Terima kasih

Syukron Jazilan

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh







Gambar from Google