Secara garis besar ilmu nahwu adalah ilmu yang mempelajari tentang kaidah-kaidah suatu kata dalam sebuah kalimat berbahasa arab atau seperti grammar dalam pelajaran bahasa inggris.
Mempelajari ilmu nahwu adalah hal yang sangat penting apabila kita ingin bisa berbahasa arab dengan baik dan benar bukan hanya asal bicara atau asal tulis saja.
Ilmu nahwu mempunyai bermacam-macam pembahasan yang sangat luas sekali, contoh sederhananya adalah pembagian kata kerja/fi'il menurut waktunya yaitu fi'lul mudhori' untuk menyatakan kata kerja yang sedang atau akan dilakukan, dan fi'lun madhin untuk menyatakan kata kerja yang telah dilakukan.
Karena begitu pentingnya ilmu ini maka sudah seharusnya para pemelajar bahasa arab untuk mempelajarinya, telah banyak buku-buku dan artikel-artikel tentang ilmu nahwu, jadi jangan khawatir akan mengalami kesulitan mencari buku-buku tentang ilmu nahwu....
Akan tetapi sebaiknya dalam mempelajari ilmu ini atau ilmu apapun agar selalu didampingi oleh guru atau teman yang lebih tau ya.... agar kita nantinya tidak salah arah dan salah pengertian.....
Ma'an najah................................
Gambar from Google
No comments:
Post a Comment